MAKANAN HALAL TIDAK AKAN MENIMBULKAN PENYAKIT !!??


MAKANAN HALAL TIDAK AKAN MENIMBULKAN PENYAKIT !!??


💬Ini mindset yang perlu dirubah ;

⭕Coba perhatikan firman-Nya :

“Dan orang-orang kafir bersenang-senang (di dunia) dan mereka makan seperti makannya binatang. Dan jahannam adalah tempat tinggal mereka.”

(Surat Muhammad : 12)


⭕Allah Ta'ala juga mewasiatkan dalam firman-Nya bagaimana seharusnya orang beriman makan dan minum ;

“Makan dan minumlah, dan janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan.”

(Surat Al-A'raf : 31)


⭕Juga wasiat Allah Ta'ala untuk manusia perhatian dengan makanan atau minumannya ;

“Maka hendaklah manusia itu memperhatikan makanannya.”

(Surat 'Abasa : 24)


☝🏻So, yang perlu anda tadabburi ;

1. Kombinasi makanan yang halal.

2. Dosis ; jangan berlebihan makan minum baik dari sisi kuantitas atau frekuensi.

3. Halal kalau jadi pantangan tubuh anda.

4. Halal tapi sering dikonsumsi di luar jam pencernaan.

5. Dan seterusnya.


Semoga bermanfaat.


✍🏻Ditulis oleh :

Ustadz Abdurrahman Dani حفظه الله
 

Comments